Thursday, March 1, 2012

Berpetualang di Pulau Pangkor (Pangkor Island)


1 January 2012,  hari pertama di tahun yang baru, menjadi hari kedua kami di Pulau Pangkor.. Setelah teman teman mencoba berbanana boat ria, siang harinya kami menyewa sepeda motor untuk keliling Pulau Pangkor.




Jika diperhatikan, karakter Pulau Pangkor ini hampir mirip dengan Indonesia, mulai dari bentuk rumahnya, jalanannya, hingga atmosfirnya.

Untuk berkeliling pulau ini, kita bisa menyewa sepeda motor, dan harganya pun bisa ditawar. Setelah melalui proses tawar menawar, kami mendapat harga lumayan murah, 15 MYR untuk satu motor, yang bisa kita gunakan selama tiga jam. dan karena Pulau Pangkor merupakan pulau kecil, hanya butuh waktu satu jam untuk mengelilingi pulau ini.






Selain pantainya yang indah, Pulau Pangkor juga memiliki tempat tempat menarik lainnya, yang sepertinya sayang untuk dilewatkan, antara lain Kota Belanda, Miniature replica of the Great Wall of China, Pathirakaliaman Temple, dan Fu Ling Kong Temple. Sayangnya, kemarin kami tidak sempat mengunjungi tempat tempat tersebut.

Pathirakaliaman Temple
(Gambar diambil dari http://www.panoramio.com/photo/65691433)
Kota Belanda
(Gambar diambil dari http://tinyurl.com/6oyyghy

Teluk Nipah, Pangkor Island

No comments:

Post a Comment